Radiobintangtenggara.com, SITUBONDO – Kebakaran dahsyat terjadi di Dusun Plampang, Desa Alastengah, Kecamatan Sumbermalang, sekitar pukul 8 pagi sabtu (26/08) kemarin. Tak tanggung-tanggung, lima rumah warga hangus dilalap si jago merah.
Saat kebakaran terjadi, pemilik rumah sedang pergi ke ladang. Dua rumah rata dengan tanah, sedangkan tiga rumah lainnya hanya terbakar bagian dinding dan atapnya.
Dua ruamh semi permanin yang ludes terbakar, masing-masing milik Abdul Salam, 47 tahun, dan Trowo alias Pak Imam, 45 tahun. Kini kedua korban bersama 12 anggota keluarganya kehilangan tempat tinggal.
Belum diketahui secara pasti penyebab terjadinya kebakaran. Dugaan sementara, kebaran dipicu karena konsleting arus pendek listrik. Warga sekitar sudah berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya, namun api yang sudah membesar sulit dikendalikan.
Titik api bermula dari rumah Abdus Salam. Api terus membesar dan merembet ke permahan lainnya yang jaraknya berdekatan. Akibat terbakarnya lima rumah ini kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
Menurut Kasubag Humas Polres Situbondo, IPTU Nanang Priyambodo, warga sudah melihat dua rumah warga terbakar. “Ironisnya, saat mereka akan memadamkan api saluran air ke lokasi kejadian sedang mati,” katanya.
Nanang mengaku, tiga rumah lainnya yang ikut terbakar masing-masing milik Buham, Surahman dan Suraji. Nanang mengaku, saat kejadian rumah sedang kosong, dugaan sementara karena konsleting arus pendek listrik.
ZAINI ZAIN