Kapolres Jember AKBP Kusworo Wibowo dan Bupati Jember Faida saat mengecek personil dalam apel gelar pasukan operasi lilin 2017. (Foto. Supianik)

Kapolres Jember Akan Tertibkan Ormas yang Melakukan Aksi Sweeping Jelang Natal Dan Tahun Baru

Radiobintangtenggara.com, JEMBER – Guna pengamanan kegiatan masyarakat yang akan merayakan Hari Raya Natal dan Tahun Baru, Polres Jember bersama jajaran instansi terkait,  menggelar apel gelar pasukan Operasi Lilin Semeru 2017.

Kapolres Jember AKBP Kusworo Wibowo menerangkan, total personil yang diterjunkan  untuk pengamanan dalam operasi lilin   sebanyak 570 personil, yang terdiri dari 455 personil kepolisian dan 115 personil dari instansi samping seperti TNI, Dishub, Satpol PP dan Orari.

Baca Juga. Faida : Ambulan Desa Boleh Ditempatkan di Balai Desa Selama Pustu Belum Siap

Guna mengatisipasi gangguan kamtibmas dan kerawanan, dibuatkan enam pos yang terdiri dari empat Pos Pengamanan dan dua Pos Pelayanan.

Empat pos pengamanan yakni  Pos Pondok Dalam, Pos Terminal Tawang Alun, Pos Alun-Alun Jember, dan Pos Garahan-Silo. Sedangkan 2 Pos Pelayanan yakni Pos Papuma dan Pos Watu Ulo.

“Semua Pos dibuat dengan tujuan mengantisipasi kerawaan saat terjadi konsentrasi massa di tempat-tempat wisata,” katanya.

Sedangkan untuk penembak jitu, hingga kini Kapolres mengaku belum melihat ada keperluan untuk menerjukannya. Namun  jika dibutuhkan pihaknya memstikan siap untuk menunjuk petugas.

Baca Juga. 25 Ribu Pemuda di Jember Siap Ikuti Kader Bela Negara

Lebih lanjut Kusworo menerangkan, demi keamanan semua pihak ia menjamin tidak akan ada ormas apapun yang akan melakukan aksi sweeping menjelang Natal dan Tahun Baru mendatang.

Menurut Kusworo, sejumlah Ormas disebutkan sudah berkoordinasi dengan Polres Jember untuk tidak akan melakukan aksi melanggar hukum tersebut.

“Namun jika ada ormas yang nekat melakukan sweeping,  kami memastikan akan menangkap pelakunya,” ujarnya.

SUPIANIK

About Fareh Hariyanto

Check Also

Ke Banyuwangi, Presiden Jokowi: BLT El Nino Untuk Tingkatkan Daya Beli Masyarakat

BINTANG TENGGARA – Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan kerja ke Banyuwangi, Rabu …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *