PKK Raja Ampat

Terinspirasi Progres Pariwisata Banyuwangi, Tim PKK Raja Ampat Belajar Ke Banyuwangi

Radiobintangtenggara.com, BANYUWANGI – Terinspirasi progres pariwisata Banyuwangi yang maju pesat, Tim Penggerak PKK Kabupaten Raja Ampat, Provinsi Papua Barat melakukan kunjungan kerja ke ke Banyuwangi, Selasa (28/8). Kehadiran rombongan PKK ini ingin belajar memajukan pariwiasta untuk mendongrak pertumbuhan ekonominya.

Dalam kunjungannya ini, dipimpin Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Raja Ampat Ny Faujia Helga Tampobolon Umlati dengan 115 anggotanya dan  lima ketua organisasi wanita. Yakni, Dharma Wanita Persatuan (DWP), Bhayangkari dan Badan Kontak Majelis Taklim (MKTM), dan Persatua Wanita Gereja Raja Ampat.

Dikatakan Ny Faujia Helga Tampobolon Umlati, dalam beberapa tahun terakhir ini, Banyuwangi  mengalami kemajuan yang sangat pesat dibawah kepemimpinan Bupati Abdullah Azwar Anas,  terutama di bidang pariwisata.

Kemajuan Banyuwangi di bidang pariwisata ini, membuat Banyuwangi menjadi alternatif tujuan wisatawan baru di Indpnesia. Bahkan, kabarnya kunjungan wisatawannya melebihi Raja Ampat yang sudah terkenal lebih dulu.

“Prestasi inilah memotivasi  kami untuk datang ke Banyuwangi. Rasanya banyak sekali yang akan kami pelajari disini. Kami juga ingin melihat apa yang disuguhkan kepada wisatawannya hingga mereka berbondong-bondong datang ke sini,” kata Ny isteri  Bupati Raja Ampat Abdul Faris Umlati.

Faujia bersama rombongan tiba di Banyuwangi Rabu sore (28/8) dan diterima langsung Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Banyuwangi, Ny Ipuk Fiestiandani Azwar Anas didampingi Ketua GOW Ny Minuk Widyatmoko, di pendopo kabupaten.  Selama menerima Ny Faujia, Ny Dhani Azwar Anas tampak mengajak sharing tentang progres pengembangan pariwiasata.

Dikatakan Ny Dhani, kunci sikses pengembangan pariwisata di Banyuwangi dalam pengembangan obyek pariwisata, Banyuwangi tak meniru dearah lain. Cukup memaksimalkan potensi pariwisata yang ada. Seperti gunung, pantai, perkebunan, hutan dan persawahan menjadi destinasi yang siap dikunjungi wisatawan.

“Beberapa destinasi wisata harus bagus aksesnya, kecuali yang memang dikonsep adventure. Untuk akses ini, kami melengkapi infrastruktur pendukungnya. Seperti bandara dan  pembangunan jalan menuju akses wisata,” kata Ny Dhani.

Dengan konsep ini, jumlah wisatawan mancanegara yang berkunjung di Banyuwangi pada tahun 2017 ada 98  ribu, adapun wisatawan domestik di tahun 2017 mencapai 4,8 juta. “Jumlah itu jauh meningkat dari tahun 2010 yang hanya 5 ribu untuk wisatawan mancanegara dan 500 ribu untuk wisatawan domestik. “ kata Ny Dhani.

Tak lupa Ny Dhani pun juga berbagi pengalaman keterlibatan PKK dalam pengembangan pariwisata di Banyuwangi. Misalnya ikut membangun kampung wisata yang ada di desa-desa.

“Kekompakan antar berbagai komponen, baik pemerintah, organisasi wanita, masyarakat dan pelaku usaha. Tidak boleh dipisahkan. Artinya, saat akan mengembangkan pariwisata pemerintah tidak sekedar menyuruh tapi mengajak semua terlibat. Kita bahu membahu bekerja agar wisata bisa tumbuh,” kata Ny Dhani.

Ny Faujia tampak antuias mendengar penjelasan Ny Dhani Azwar Anas. “Apa yang dikerjakan Banyuwangi sangat bagus apalagi program PKK yang bersinergi dengan pemerintah sangat ingin kami contoh untuk dikembangkan di Raja Ampat,” katanya.

Selanjutnya rombongan dijamu dengan beragam kuliner khas Banyuwangi. Mulai rujak soto, ayam kesrut hingga lontong kikil. Puas mencicipi kuliner, rombongan diajak mengnjungi stand kerajinan yang ada di pendopo.

Stand ini menjual beragam souvenir khas Banyuwangi. Seperti batik, kopi, manik-manik dari  kerajinan tas dari kulit. “Batik Banyuwangi ini sangat bagus coraknya. Disana kami juga sudah mulai membatik tapi belum bisa memasarkan seperti disini,” ujar Faujia sambil memegang batik.

WIDHI NURMAHMUDY

About Fareh Hariyanto

Check Also

KAI Daop 9 Jember ‘Jangan Berada di Jalur kereta api, Berbahaya!’

BINTANG TENGGARA – Pada pukul 03.40 WIB masinis kereta api Wijayakusuma relasi Cilacap – Jember …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *