Terduga pelaku yang sempat menjadi bulan-bulanan warga di Dusun Jagalan Desa Rogojampi. (Foto. Yudiawan)

Sempat Diamuk Massa, Polisi Amankan Terduga Kasus Pencurian di Rogojampi

Radiobintangtenggara.com, ROGOJAMPI –  Masyarakat di Dusun Jagalan Desa Rogojampi Kecamatan Rogojampi Banyuwangi dikejutkan dengan adanya penangkapan terduga pelaku kasus pencurian. Minggu, (24/02/2019).  Yudiawan Anwar warga Rogojampi saat berada dilokasi kejadian menyampaikan jika satu warga tersebut dikabarkan warga Jember.

Menurut Yudi, terduga pelaku sempat dihakimi masa yang berada dilokasi kejadian lantaran memberikan keterangan berbelit-belit saat ditanya warga. “Beruntung ada petugas yang langsung datang dan mengamankan terduga pelaku,” katanya saat mengudara di FM 95,6 Bintang Tenggara. Senin, (25/02/2019).

Sementara itu, AKP Agung Setyabudi  saat dikonfirmasi membenarkan informasi penangkapan seorang pria yang diduga melakukan tindak kejahatan. Namun pihaknya menyampaikan, terduga pelaku yang berhasil ditangkap tersebut bukanlah pelaku pembegalan seperti yang beredar luas melalui pesan berantai dimasyarakat.

“Terduga pelaku tersebut ditangkap oleh warga saat akan melakukan percobaan pencurian disalah satu rumah warga,” ujarnya.

Penangkapan tersebut, lanjut Agung berawal saat warga Dusun Jagalan Rogojampi yang curiga dengan keberadaan pelaku. Saat ditanya oleh warga, terduga pelaku malah berusaha kabur dan sempat mengancam dengan senjata tajam. Oleh warga dikejar dan dilakukan penyisiran bersama pihak kepolisian.

Pria terduga pelaku tersebut, berhasil diamankan oleh pihak kepolisian dan sempat menjadi sasaran kemarahan warga. Agung menyampaikan, hingga kini terduga pelaku diamankan di Mapolsek Rogojampi untuk proses hukum selanjutnya.

Agung menambahkan setelah dilakukan interogasi, pelaku mengaku dalam melancarkan aksinya itu berangkat dari Silo Jember. “Kuat dugaan pelaku tidak beraksi sendirian, sehingga jajaran polsek Rogjampi masih mengembangkan kasus ini,” tambahnya.

Hingga kini jajaran polsek Rogojampi setiap malam selalu melaksanakan kegiatan patroli untuk antisipasi tindak kriminalitas. Dia juga menghimbau kepada masyarakat untuk tetap meningkatkan kewaspadaannya agar tercipta keamaan dilingkungan sekitar.

SULTON SYAH

About Fareh Hariyanto

Check Also

KAI Daop 9 Jember ‘Jangan Berada di Jalur kereta api, Berbahaya!’

BINTANG TENGGARA – Pada pukul 03.40 WIB masinis kereta api Wijayakusuma relasi Cilacap – Jember …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *