Kondisi Honda Beat bernopol P 3592 MN dikendarai oleh Junaidi Irawan (23). warga Tanggul Wetan Kecamatan Tanggul Jember. (Foto. AKP Kusmin)

Nekat Menyalip, Pengendara Motor Terlibat Kecelakaan

Radiobintangtenggara.com, WONGSOREJO Insiden kecelakaan melibatkan mobil jenis L-300 dengan sepeda motor terjadi di Desa Alas Buluh Wongsorejo Banyuwangi.  Jum’at, (05/06). Rifki Setiawan warga Desa Alas Buluh mengabarkan jika pasca kecelakaan masyarakat sempat berkerumun disekitar lokasi kejadian.

Dampaknya lalu lintas sempat tersendat dari dua arah, tepat di Pertigaan Pabrik Kapuk Alas Buluh Wongsorejo. “Banyak warga yang mencoba membantu korban yang terlibat kecelakaan,” katanya saat dikonfirmasi Radio Bintang Tenggara.

Melengkapi informasi awal tersebut, AKP Kusmin,  Kapolsek Wongsorejo menyampaikan jika insiden kecelakaan terjadi sekitar pukul 19.30 WIB.  Dalam insiden itu kendaraan yang terlibat merupakan kendaraan L 300 bernopol P 8634 VN yang dikendarai Sukaryono (41) warga Desa Tegalsari, Banyuwangi.

Sementara Honda Beat bernopol P 3592 MN dikendarai oleh Junaidi Irawan (23). warga  Tanggul Wetan Kecamatan Tanggul Jember. “Korban berboncengan dengan Ajizah Maulida (23), warga Desa Sumberejo Kecamatan Suman Kulon Kabupaten Blitar” tulis Kusmin saat dikonfirmasi melalui daring.

Akibat kecelakaan itu, Junaidi Irawan dan Ajizah Maulida  mengalami perlukaan.   Menurut keterangan saksi di sekitar TKP, saat itu mobil L 300 sedang melaju dari arah Situbondo ke Banyuwangi. Sementara dari arah berlawanan muncul pengendara Beat yang mencoba mendahului kendaraan lain.

Saat sampai di TKP, lanjut Kusmin, karena jarak yang terlalu dekat sehingga tabrakan tidak bisa dihindari. Oleh warga, Junaidi Irawan dilarikan ke Puskesmas Wongsorejo untuk pengobatan.

“Sedangkan korban atas nama Ajizah Maulida dirujuk di RSUD Blambangan guna mendapat perawatan lebih lanjut,” tutup Kusmin.

Affan Asyafa

About Fareh Hariyanto

Check Also

KAI Daop 9 Jember ‘Jangan Berada di Jalur kereta api, Berbahaya!’

BINTANG TENGGARA – Pada pukul 03.40 WIB masinis kereta api Wijayakusuma relasi Cilacap – Jember …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *