Dulunya Daerah Terpencil, Kini Girpasang Klaten jadi Destinasi Wisata Baru di Jawa Tengah

Dulunya Daerah Terpencil, Kini Girpasang Klaten jadi Destinasi Wisata Baru di Jawa Tengah

Radiobintangtenggara.com, Jateng– Tak disangka, sebuah desa yang semula terpencil, berada di lereng Gunung Bibi, Kabupaten Klaten, menjadi ramai dikunjungi wisatawan. Bahkan saat ini pendapatan dari kegiatan wisatawan di wilayah tersebut mencapai Rp75 juta per bulan.

Ya, itulah Desa Tegalmulyo, Kecamatan Kemalang, Kabupaten Klaten. Berada di paling ujung, desa ini memiliki keindahan panorama pegunungan. Jembatan gantung dan gondola yang menjadi akses warga Dusun Girpasang, yang terpisah karena tebing, menjadi daya tarik tersendiri.

β€œ Ramainya orang yang berwisata, bermula saat Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berkunjung ke Girpasang. Pengalaman di Girpasang itu kemudian dibagikan Ganjar melalui akun media sosialnya. Akhirnya, banyak wisatawan yang berbondong-bondong ke desa itu” ungkap Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Desa Tegalmulyo, Subur

Angga, salah seorang wisatawan asal Magelang mengaku datang ke Girpasang karena penasaran setelah melihat media sosial Ganjar. Menurut Angga, wisata Girpasang bagus karena punya jembatan gantung dan gondola.

Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Desa Tegalmulyo, Subur menuturkan bahwa impian warga untuk menjadikan Tegalmulyo sebagai desa wisata terwujud berkat Gubernur.

β€œ memang sudah lama ingin menjadikan desa wisata. Tapi itu terwujud berkat Pak Ganjar. Setelah berkunjung ke sini, akhirnya jadi ramai dan menjadi tempat wisata.” Ungkapnya

Saat ini, imbuh Subur, Pokdarwis mampu mengumpulkan pendapatan hingga Rp75 juta per bulan dari kegiatan wisata. Pihaknya berharap, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bisa kembali berkunjung ke desanya.(sar)

About M Handoyo

Check Also

Ke Banyuwangi, Presiden Jokowi: BLT El Nino Untuk Tingkatkan Daya Beli Masyarakat

BINTANG TENGGARA – Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan kerja ke Banyuwangi, Rabu …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *