Radiobintangtenggara.com, PESANGGARAN – Agus Wibowo (40) pemancing asal Dusun Gembolo, Desa Purwodadi, Kecamatan Gambiran, terpeleset dan tenggelam di Pantai Somang Lampon Pesanggaran pada Jumat (30/6) sekitar pukul 07.30 WIB.
Menurut Wakil Komandan Detasemen Intel Antiteror, Puslatpur Marinir 7, Lampon, Kapten (Mar) Venny T. Wuaten, insiden tersebut bermula saat korban bersama dua orang rekannya hendak pulang ke rumah. Ketiga orang yang baru saja selesai memancing tersebut, kata Venny, pulang dengan menyusuri pinggir pantai.
Lantaran bibir pantai lampon banyak terdapat batu karang, ketiga orang tersebut terpaksa harus melewatinya. Namun beberapa meter berjalan, Agus terpelesat dan jatuh ke laut.
Kata venny, dua temannya yang saat itu berada di belakangnya pun panik dan bergegas mencari keberadaan Agus dengan berbagai cara. Setelah dilakukan pencarian, Agus pun tak kunjung muncul ke permukaan.
“Keduanya panik dan langsung mencari bantuan,” ujar Venny melalui WhatsApp Bintang Tenggara.
Menurut Venny, satu teman korban langsung bergegas mencari bantuan kepada warga setempat, sedangkan satu rekannya lagi menunggu di lokasi dimana Agus tenggelam.
“Mendapat laporan dari warga, kami bersama anggota dan nelayan langsung bergegas ke lokasi mencari keberadaan korban,” sambungnya.
Setelah dilakukan pencarian di sekitar lokasi kejadian, lanjut Venny, akhirnya dua jam kemudian atau sekira pukul 09.23 WIB korban berhasil ditemukan dalam kondisi selamat.
“Bersyukur korban selamat. Tapi mengalami luka di bagian kepala, sepertinya karena terbentur batu karang,” tambah Venny.
Setelah berhasil dievakuasi, korban selanjutnya dilarikan ke Puskesmas Pesanggaran Banyuwangi untuk dilakukan perawatan.
Rizki Restiawan