Radiobintangtenggara.com, SILIRAGUNG – Kemah Jurnalistik Kader Muda Muhammadiyah se-Besuki bertajuk Diklat Regional Jurnalistik Dilaksanakan di SMP Muhammadiyah V Siliragung Banyuwangi. Acara tersebut dihadiri oleh perwakilan siswa SMP se-lingkup Besuki. Kegiatan tersebut berlangsung hingga tiga hari. Mulai Minggu hingga Selasa (03 – 05/02/2019).
“Antusiasme peserta cukup tinggi sekali dimana dalam kegiatan tersebut melibatkan siswa-siswi tingkat sekolah menengah SMP,” kata Rizki Restiawan Jurnalis Bintang Tenggara yang menjadi narasumber dalam kegiatan itu saat mengudara di FM 95,6.
Menurut Rizki, kemah itu bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran tentang jurnalistik. Selain itu, diharapkan pula peserta dapat memiliki tambahan ilmu pengetahuan ikhwal jurnalistik agar lebih mengetahui perkembangan media dewasa kini. Ia berharap peserta yang ikut dalam kegiatan tersebut bisa membedakan mana berita benar dan berita hoax.
Rizki menambahkan dengan ilmu jurnalistik kedepan bisa berkembang lebih luas dan dapat membuka cakrawala berpikir para siswa Sehingga pelajar dapat menyeleksi informasi mana-mana saja yang bisa dikonsumsi.
“Dalam jurnalistik ada hal utama yang harus dilakukan, yakni membaca. Ini sesuai dengan apa yang sudah diperkenalkan pada jaman Rasulullah SAW, terkait dengan wahyu pertama oleh Malaikat Jibril dengan menyebut Iqro,” paparnya
Sementara itu Ketua Panitia kegiatan, Suyanto, mengatakan, kegiatan tersebut diselenggarakan untuk melatih kader muda Muhammadiyah agar memahami lebih dalam ilmu jurnalistik.
“Karena perkembangan informasi saat ini, maka ilmu jurnalistik sangat perlu dipelajari oleh kader Muhammadiyah. Sengaja kami gelar se-kerisidenan Besuki agar menambah pengetahuan dan bisa bertukar pengalaman. (*)
Fareh Yusuf