Kirab Pemilu dari KPU Jembrana ke KPU Banyuwangi. (Foto Tangkapan Layar KPU Banyuwangi)
Kirab Pemilu dari KPU Jembrana ke KPU Banyuwangi. (Foto Tangkapan Layar KPU Banyuwangi)

Kirab Pemilu 2024 di Banyuwangi Berjalan Lancar, Kegiatan Bakal Berlanjut Hingga 6 Hari Kedepan

BINTANG TENGGARA – Kegiatan pelaksanaan Kirab Pemilu 2024 Nasional, yang digelar di Banyuwangi berjalan dengan lancar. Dian Purnawan, Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banyuwangi Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat yang membenarkan tentang kabar itu.

Menurut Dian Purnawan pihaknya sejak jauh-jauh hari telah melakukan rapat pematangan persiapan kirab bersama sejumlah instansi terkait seperti; kepolisian, pemerintah daerah, unsur TNI dan pihak terkait yang lain dan Alhamdulillah kegiatan pada Selasa 05 September 2023 berjalan lancar.

Pihak kepolisian, gabungan TNI serta pihak keamanan lainnya sudah menyiapkan sejumlah personel gabungan untuk mengamankan jalannya pelaksanaan gelaran akbar tersebut agar berjalan dengan aman lancar dan sukses.

Sementara itu untuk pemerintah kabupaten (Pemkab) Banyuwangi juga sudah memastikan sejumlah tempat dan lokasi yang akan digunakan oleh jajaran penyelenggara pemilu pada saat Kirab Pemilu 2024 Nasional, yaitu Pendopo Sabha Swagata Blambangan dan Gesibu Banyuwangi.

Dian Purnawan menjelaskan, pelaksanaan kirab pemilu di Banyuwangi akan dilakukan selama 7 hari mulai 5 sampai dengan 11 September 2023. Hal itu dibuka dengan penyerahan bendera Parpol dari Kabupaten Jembrana ke Kabupaten Banyuwangi yang berlangsung lancar hari ini.

Nantinya setelah serah terimanya pada 5 September 2023 dari kabupaten Jembrana Provinsi Bali. Dilanjutkan selama 6 hari akan berkeliling untuk sosialisasi di wilayah Banyuwangi yang disiapkan oleh PPK dan PPS.

Adapun Kirab Pemilu 2024 di wilayah Banyuwangi sudah dimulai dari Pendopo Sabha Swagata Blambangan. Pada acara tersebut iring iringan KPU dari kabupaten Jembrana Provinsi Bali bersama penyelenggara pemilu se Banyuwangi mulai jajaran KPU, PPK hingga PPS bergabung bersama-sama menuju ke Gesibu Blambangan Banyuwangi untuk melakukan sosialisasi pemilu.

Selanjutnya pada 11 September 2023, KPU Banyuwangi mengagendakan pelepasan Kirab Pemilu 2024 dengan KPU Kabupaten Situbondo untuk dilakukan kegiatan serupa di wilayah tersebut. ***

About Fareh Hariyanto

Check Also

KAI Daop 9 Jember ‘Jangan Berada di Jalur kereta api, Berbahaya!’

BINTANG TENGGARA – Pada pukul 03.40 WIB masinis kereta api Wijayakusuma relasi Cilacap – Jember …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *