Repro

H-4 Lebaran, Tiket Kereta Daops Sembilan Jember Habis Terjual

Radiobintangtenggara.com – Jember, Meski baru memasuki awal Ramadhan tiket kereta api untuk beberapa rangakaian kereta api lebaran di wilayah Daerah Operasi atau daops 9 Jember sudah terjual habis.

Manajer Humas PT Kereta Api Indonesia Daop 9 Jember, Lukman Arif, mengatakan secara keseluruhan rata-rata tiket kereta api pada H-4 hingga H+4 Lebaran 2017 sudah terjual sekitar 90 persen.

Namun, kata Lukman, ada juga beberapa rangkaian kereta yang tiketnya sudah habis terjual, seperti Kereta Api Mutiara Timur relasi Banyuwangi – Surabaya, Kereta Api Logawa relasi Jember – Purwokerto dan Kereta Api Sritanjung relasi Banyuwangi – Jogyakarta.

“Mayoritas penumpang melakukan pesanan dengan sistem daring,” ujarnya.

Ia menambahkan, habisnya tiket sejumlah kereta api lebaran. Akibat sebagian besar warga sudah merencanakan jadwal untuk mudik dan balik Lebaran 2017 jauh-jauh hari.

Ikhwal tersebut dikarenakan pembelian tiket kereta api jarak jauh sudah dapat dilayani pada H-90 keberangkatan. “Jadi, dapat dipastikan praktek percaloan sudah tidak mungkin ditemui saat ini,” katanya.

Supiani

 

About Rima Indah

Check Also

Ke Banyuwangi, Presiden Jokowi: BLT El Nino Untuk Tingkatkan Daya Beli Masyarakat

BINTANG TENGGARA – Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan kerja ke Banyuwangi, Rabu …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *