Layangan penyebab listrik padam di wilayah Cluring. (Foto. Adi Sadeva)

Akibat Layangan, Warga Cluring Keluhkan Listrik Padam

Radiobintangtenggara.com, CLURING – Keluhan listrik padam di wilayah Cluring, Purwoharjo dan Gambiran oleh pendengar Bintang Tenggara diakibatkan adanya layang-layang yang mengenai instalasi listrik milik PLN di Dusun Cemetuk Desa Cluring Banyuwangi.

Anton Wahidin pendengar Bintang Tenggara saat melintas di lokasi menyampaikan sempat melihat tim teknik dari dari PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) Jajag yang turut membantu untuk proses penormalan jaringan di wilayah terdampak listrik padam.

“Mungkin akibat layang-layang ini saat melintas di Jalur Cluring Banyuwangi beberapa rumah warga mengalami pemadaman,” katanya.

Anton menambahkan, layang-layang berbahan kertas alumunium foil disebut paling berbahaya karena mengandung bahan kondutif yang bisa memicu hubungan arus pendek jika mengenai jaringan.

Menurutnya, mainan berbahaya lain yang biasa diterbangkan di udara adalah layang-layang berbahan plastik dan dipasangi lampu. “Kadang ada juga layang-layang itu biasa diterbangkan hingga malam hari karena dimodifikasi dengan penerangan,” ujarnya.

Fareh Hariyanto

About Fareh Hariyanto

Check Also

KAI Daop 9 Jember ‘Jangan Berada di Jalur kereta api, Berbahaya!’

BINTANG TENGGARA – Pada pukul 03.40 WIB masinis kereta api Wijayakusuma relasi Cilacap – Jember …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *